Home warta Hasil Pilkades Serentak di Desa Wonopringgo
Hasil Pilkades Serentak di Desa Wonopringgo
By Bayu Taufani Haryanto At April 27, 2020 0
Pada hari Rabu, 13 November 2019 telah dilaksanakan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak di Desa Wonopringgo, Kabupaten Pekalongan, Provinsi Jawa Tengah. Hasil Pilkades Serentak di Desa Wonopringgo adalah Slamet Haryanto selaku petahana kembali terpilih menjadi Kepala Desa Wonopringgo periode 2019-2025. Dengan ini, merupakan periode kedua bagi Slamet Haryanto menjabat sebagai Kepala Desa Wonopringgo secara berturut-turut.